Selama pandemi Covid-19, orang diharuskan menghabiskan waktu di rumah, akibatnya tak sedikit pula yang justru mengalami kelelahan mental.
Sebagai rekomendasi, mungkin Anda bisa mulai mengembangkan hobi menjadi usaha kecil sebagai pengisi waktu luang dan pemasukan tambahan.
Melihat pangsa pasar saat ini, dirangkum dari berbagai sumber, Anda mungkin bisa mengembangkan tujuh jenis hobi berikut ini sebagai peluang usaha selama pandemi Covid-19:
1. Buket Hadiah Wisuda
Mengembangkan potensi membuat buket, baik bunga, maupun jajan dapat jadi peluang usaha di masa pandemi covid-19.
Mengingat saat ini banyak muda-mudi, khususnya mahasiswa yang menggemari buket sebagai hadiah ujian proposal maupun saat wisuda.
2. Ikan Cupang
Apabila Anda hobi memelihara ikan cupang, bisa mengembangkannya menjadi usaha. Sebab selama pandemi banyak remaja maupun orang dewasa yang gemar mengolekasi ikan ini.
Bahkan Ashanti dan Ibu Pudjiastuti juga memiliki koleksi ikan cupang di rumahnya.
3. Merajut Benang Wol
Memiliki hobi merajut dapat Anda kembangkan sebagai usaha sampingan di tengah pandemi. Anda bisa memulainya dengan membuat topi rajut untuk bayi dalam berbagai bentuk dan warna yang lucu, lalu memasarkannya melalui sosial media.
Selain topi bayi, Anda juga bisa mencoba menghasilkan tas, atau boneka untuk anak-anak.
4. Menggambar Digital
Apabila Anda memiliki hobi dan lihai menggambar menggunakan alat digital, bisa mengembangkannya menjadi layanan jasa desain.
Baik desain logo, vector, feed instagram, maupun gambar produk.
5. Memasak
Di masa pandemi, kuliner pesan antar sangat digemari dan menjadi pilihan banyak orang. Apabila Anda pandai memasak, dan memiliki waktu luang untuk menjalankan usaha sampingan, cobalah dengan menjajakan masakan Anda melalui media sosial.
Namun, sebelum memutuskan menjual jenis makanan, baiknya Anda melihat segmentasi pasar terlebih dahulu.
6. Menjahit
Bagi Anda yang memiliki hobi menjahit, serta dibarengi kapasistas dan ketersediaan mesin jahit, bisa mulai menjadikannya ladang bisnis.
Namun bila Anda enggan menyediakan jasa menjahit pakaian, bisa memulainya dengan menghasilkan masker-masker bermotif lucu yang mungkin akan digemari banyak remaja dan mahasiswa masa kini.
7. Membuat Kue
Selama pandemi Covid, ada baiknya Anda mengembangkan hobi membuat kue sebagai usaha sampingan. Mulailah dengan menjajakan kue yang paling bisa Anda buat, namun sebelumnya bisa melakukan cek rasa kepada orang terdekat.
Apabila dirasa layak jual, mulailah pertimbangkan untuk menjadikannya peluang cuan.
8. Mengajar
Selama pandemi, banyak mahasiswa mengikuti perkuliahan daring di rumah. Situasi pandemi Covid-19 ini dapat Anda manfaatkan sebagai peluang membuka usaha les privat bagi anak-anak tingkat sekolah dasar sampai menengah atas.
Namun, apabila Anda memang tidak memiliki hobi maupun kecintaan terhadap mengajar, ada baiknya untuk mencari potensi usaha lainnya.