Isu murahnya biaya tes PCR di India jadi perhatian di Tanah Air. Setelah mahasiswa Indonesia di India, kini giliran Eks Direktur WHO Asia Tenggara, Prof Tjandra Yoga, menuturkan pengalamannya soal murahnya tes PCR di India.
"Tentang perbandingan harga tes PCR dengan India, sebenarnya bukan hal yang baru. Pada September 2020 ketika saya akan pulang ke Jakarta dari New Delhi, maka saya melakukan tes PCR sebelum terbang, petugasnya datang ke rumah saya dan biayanya 2400 rupee, atau Rp 480.000. Waktu itu tarif tes PCR di negara kita masih sekitar lebih dari 1 juta rupiah," tutur Prof Tjandra mengawali ceritanya kepada wartawan, Sabtu (14/8/2021).
Baca juga:
Kemenkes Buka Suara soal Harga PCR RI Lebih Mahal dari India
Tjandra melanjutkan pada November 2020 pemerintah kota New Delhi menetapkan harga baru yang jauh lebih rendah lagi, hanya 1200 rupee atau Rp 240.000, turun separuhnya dari yang dia bayar di bulan September 2020. Pada November 2020 ini, masih kata dia, tarif PCR adalah 800 rupee saja (Rp 160.000) untuk pemeriksaan di laboratorium dan RS swasta.
"Pada awal Agustus 2021 ini pemerintah kota New Delhi menurunkan lagi patokan tarifnya, menjadi 500 rupee, atau Rp 100 ribu saja. Kalau pemeriksaannya dilakukan di rumah klien maka tarifnya adalah 700 rupee, atau Rp 140 ribu rupiah. Sementara itu tarif pemeriksaan rapid antigen adalah 300 rupee atau Rp 60 ribu rupiah," tuturnya menceritakan keputusan baru pemerintah kota New Delhi.
Baca juga:
Jokowi Beri Bonus Rp 5,5 M ke Greysia/Apriyani, Eko Yuli Dapat Rp 2,5 M
Pemerintah kota New Delhi juga meminta agar laboratorium swasta di kota itu dapat menyelesaikan pemeriksaan dan memberi tahu hasilnya ke klien dalam satu kali 24 jam, termasuk juga melaporkannnya ke portal pemerintah yang dikelola oleh Indian Council of Medical Research (ICMR). Kecepatan menyelesaikan pemeriksaan ini jadi penting untuk kompilasi data nasional dan mencegah keterlambatan pelaporan.
Kembali soal murahnya tes PCR di India, Tjandra mengatakan perlu sejumlah analisis sebagai perbandingan dengan Indonesia. Dia mendapat informasi soal adanya subsidi pemerintah lokal hingga soal murahnya bahan baku industri.
Baca juga:
Sosok Aktris Meksiko yang Viral Karena Hamil di Usia 68 dari Suami Berondong
"Teman dari India mengatakan mungkin ada subsidi dari pemerintah setempat, sesuatu yang nampaknya barangkali saja terjadi sebagai bagian penanggulangan pandemi. Kalau harga tes lebih murah, maka jumlah tes di negara kita juga dapat lebih banyak sehingga lebih mudah mengendalikan penularan di masyarakat. Juga mungkin karena ada fasilitas keringanan pajak, yang saya tidak punya informasi yang pasti tentang hal itu. Banyak juga dibicarakan tentang lebih murahnya bahan baku untuk industri. Juga mungkin ketersediaan tenaga kerja yang besar jumlahnya," ujarnya.
"Semua kemungkinan ini perlu dianalisa lebih lanjut. Tetapi yang jelas, selain tarif PCR, maka harga obat-obatan di India juga amat murah bila dibandingkan dengan Indonesia. Pada waktu 5 tahun bertugas di WHO Asia Tenggara yang berkantor di New Delhi India, maka setiap kali pulang ke Jakarta saya selalu membawa titipan obat-obat dari teman-teman di Indonesia untuk konsumsi sehari-hari mereka," pungkas Tjandra.