Meoctupdate - Setelah Hari Raya Idul Adha, umat muslim akan memasuki hari tasyrik. Hari tasyrik adalah hari yang jatuh setiap tanggal 11, 12, dan 13 Dzulhijjah. Tepatnya hari tasyrik jatuh pada hari ini (21/7/2021) hingga 23 Juli 2021 mendatang.
Rasulullah dalam beberapa hadits melarang umat muslim untuk berpuasa pada hari tasyrik. Melainkan, hari tasyrik adalah hari yang mulia untuk berdzikir (mengingat Allah) dan memperbanyak doa. Salah satu doa yang dianjurkan untuk dibaca pada hari tasyrik adalah doa sapu jagat.
Baca juga:
Ingin Tembus SNMPTN? Ini Bocoran yang Harus Kamu Persiapkan dari Kelas 10
Sebagaimana dengan firman Allah SWT dalam surat Al Baqarah ayat 203 yang berbunyi:
َูุงุฐُْูุฑُูุง ุงََّููู ِูู ุฃََّูุงู ٍ ู َุนْุฏُูุฏَุงุชٍ ۚ َูู َْู ุชَุนَุฌََّู ِูู َْููู َِْูู ََููุง ุฅِุซْู َ ุนََِْููู َูู َْู ุชَุฃَุฎَّุฑَ ََููุง ุฅِุซْู َ ุนََِْููู ۚ ِูู َِู ุงุชََّٰูู ۗ َูุงุชَُّููุง ุงََّููู َูุงุนَْูู ُูุง ุฃََُّููู ْ ุฅَِِْููู ุชُุญْุดَุฑَُูู
Artinya: "Dan berdzikirlah (dengan menyebut) Allah dalam beberapa hari yang berbilang. Barangsiapa yang ingin cepat berangkat (dari Mina) sesudah dua hari, maka tiada dosa baginya. Dan barangsiapa yang ingin menangguhkan (keberangkatannya dari dua hari itu), maka tidak ada dosa pula baginya, bagi orang yang bertakwa. Dan bertakwalah kepada Allah, dan ketahuilah, bahwa kamu akan dikumpulkan kepada-Nya." (QS. Al Baqarah: 203).
Doa sapu jagat adalah salah satu doa yang sering diamalkan oleh Rasulullah SAW. Dinamakan doa sapu jagat sebab di dalam doa tersebut terkandung kebaikan di dunia dan akhirat dan kesehatan, rezeki, keberuntungan, keamanan, keridaan hingga semua hal yang positif. Bacaan doa sapu jagat ini juga termuat dalam firman Allah, tepatnya QS. Al Baqarah ayat 201 yang berbunyi:
َูู ُِْููู ْ ู َْู َُُูููู ุฑَุจََّูุง ุขุชَِูุง ِูู ุงูุฏَُّْููุง ุญَุณََูุฉً َِููู ุงْูุขุฎِุฑَุฉِ ุญَุณََูุฉً ََِูููุง ุนَุฐَุงุจَ ุงَّููุงุฑِ
Artinya: "Dan di antara mereka ada yang berdoa, 'Ya Tuhan kami, berilah kami kebaikan di dunia dan kebaikan di akhirat, dan lindungilah kami dari azab neraka." (Al Baqarah: 201).
Doa sapu jagat bisa setiap hari diamalkan dan dibaca setelah sholat fardhu. Terutama saat memasuki hari tasyrik. Berikut ini bacaan dari doa sapu jagat beserta artinya:
Baca juga:
Makam Dibongkar Gegara Tali Pocong Lupa Dilepas, Polisi: Diminta Keluarga
Doa Sapu Jagat dan Artinya
ุฑَุจََّูุง ุขุชَِูุง ِูู ุงูุฏَُّْููุง ุญَุณََูุฉً َِููู ุงْูุขุฎِุฑَุฉِ ุญَุณََูุฉً ََِูููุง ุนَุฐَุงุจَ ุงَّููุงุฑِ
Bacaan latin: Rabbanฤ, ฤtinฤ fid dunyฤ hasanah, wa fil ฤkhirati hasanah, wa qinฤ 'adzฤban nฤr
Artinya: "Ya Tuhan kami, berilah kami kebaikan di dunia dan kebaikan di akhirat, dan lindungilah kami dari azab neraka."
Jadi, jangan lupa baca doa sapu jagat ya, sahabat hikmah