Tahukah kamu?
Kalau membaca buku itu akan mendapatkan berbagai manfaat bahkan bisa menenangkan hati? Saat membaca buku dikala waktu senggang, atau saat solo travelling kamu menghabiskan waktumu di perjalanan dengan membaca buku saja sudah membuat hati tenang
Manfaat yang didapat saat membaca pun sangat banyak dan positif.
Saat membaca, kemampuan berbahasa dan motorik secara intens akan meningkat. Serta dapat mengurangi stress ketika perasaan mu sedang down. Berbagai pengetahuan dari buku juga banyak sehingga kamu dapat mendapatkan banyak kosakata dan juga dapat berpikir analitis ataupun kritis sesuai dengan genre buku yang kamu baca.
Dikutip dari laman prevention.com, membaca bisa bermanfaat mengasah kemampuan otak, membuat otak lebih sehat dan tidak mudah lupa, mencegah alzheimer hingga mencerdaskan otak. Menariknya lagi, study terbaru yang dilakukan oleh para ahli di University of Toronto menyebutkan jika membaca bisa bikin perasaan jadi lebih tenang, nyaman dan bahagia.
Membaca ketika sedang gundah gulana membuat perasaan tenang.
Apalagi ketika membaca buku tentang kehidupan yang sedang kamu alami saat ini? Pastinya kamu akan merasa tenang karena secara tidak langsung perasaanmu tercurahkan semuanya dalam isi buku tersebut.
Yap, dengan membaca buku akan membuat perasaanmu tenang, fresh dan bahagia karena dengan mendapatkan berbagai informasi akan membuat pikiran lebih terbuka.