Tips menghilangkan kantung mata dengan cepat dan alami

 


Memiliki kantung mata bisa menjadi hal yang menyebalkan apalagi di kalangan wanita. Meski tidak menimbulkan rasa sakit pada mata kantung mata terkadang dianggap dapat mengganggu penampilan karena membuat wajah tampak lelah dan lebih tua.Jika kamu memiliki masalah tersebut, jangan panik dan segeralah atasi dengan bahan-bahan alami.

1. Mentimun

Manfaat mentimun untuk kecantikan sudah dipakai sejak lama karena adanya kandungan antioksidan dan air yang banyak. Bahkan hampir 95% isi mentimun adalah air, selain air timun juga mengandung protein, karbohidrat, serat, magnesium, kalium, mangan, vitamin C, vitamin K, vitamin A, dan antioksidan.   

Mentimun juga mempunyai beberapa manfaat seperti mencegah iritasi pada mata, mencegah kulit keriput di area mata, 
Mengatasi kantung mata dan bengkak dll

Cara Menggunakannya
- Potong tipis tipis beberapa mentimun
- Lalu letakkan di mata
- Biarkan sejenak hingga kurang lebih 10 menit
- Lalu ambil potongan mentimun dan buang
- Rasakan hasilnya

2. Kantung Teh

Jika kamu ingin menghilangkan kantung mata, kamu bisa menggunakan kantung teh sebagai solusinya. Kafeina dalam kantung teh mempunyai banyak kandungan antioksidan yang berguna untuk meningkatkan aliran darah. 

Cara Menggunakannya
- Pertama rebus 1-2 kantung teh selama 3-5 menit
- Setelah itu kantung teh yang kamu rebus masukan ke dalam lemari es sekitar 20 menit
- Jika sudah gunakan kantung teh yang kamu masukan ke lemari es di mata sekitar 10 -15 menit. 

3. Es Batu

Es batu memang dapat mempercantik wajah, salah satunya dapat menghilangkan kantung mata. Selain mudah didapatkan, es batu memiliki manfaat yang cukup tinggi. Cara penggunaannya cukup sederhana, bungkus es batu dengan handuk atau kain bersih lalu usap usap di kantung mata kira - kira 10 menit dan lihat hasilnya



4. Lidah Buaya

Lidah buaya mengandung banyak vitamin seperti vitamin A, vitamin E,  dan vitamin CC yang adapat membantu nutrisi dan memperbaiki kulitkulit. Dengan adanya vitamin vitamin tersebut maka lidah buaya sangat efektif dalam menghilangkan kantung mata

Cara Menggunakannya
- Ambil beberapa lidah buaya
- Potong menjadi dua bagian
- Ambil gel yang ada di lidah buaya tersebut
- Usap gel lidah buaya di bagian bawah mata yang menghitam
- Setelah itu tunggu hingga 15 menit ,Bilas dan bersihkan dengan air bersih

5. Jeruk Nipis Dan Lemon

Jeruk nipis dan lemon sudah tidak asing bagi kamu yang berurusan dengan kecantikan. Nah pasalnya kedua buah ini mempunyai rasa yang kecut dan memiliki banyak vitamin CC dan buah ini ternyata bisa menghilangkan kantung mata juga lho. 

Cara Menggunakannya
- Ambil 1 buah lemon atau jeruk nipis
- Potong melingkar
- Lalu taruh di kedua mata 
- Tunggu hingga 10 sampai 15 menit
- Lakukan langkah ini setiap hari agar hasilnya menjadi maksimal. 

6. Madu

Madu menjadi populer di bahan bahan kecantikan. Madu juga memiliki kemampuan untuk meregenerasi kulit, jadi jika kamu menggunakan madu untuk menghilangkan kantung mata, maka itu adalah pilihan yang sangat tepat. 

Cara Menggunakannya
- Usap madu di bagian kantung mata
- Tunggu hingga 20 menit
- setelah 20 menit silahkan di bersihkan dengan air bersih

7. Daun Mint

Daun mint selain mempunyai aroma yang nikmat, daun mint juga memiliki manfaat untuk menghilangkan kantung mata. 

Cara Menggunakannya
- Sebelum kamu menggunakannya kamu harus menumbuknya
- Campurkan hasil dari tumbukan daun mint dengan  air
- Lalu usapkan ke arean kantung mata
- Diamkan 10 menit lalu bilas dengan air dingin. 

Semua itu adalah beberapa cara alami agar kantung mata kamu menghilang dalam sekejap. Selamat mencoba


LihatTutupKomentar